"Berhentilah mencari seorang yg sempurna. Carilah seorang yg memperlakukanmu baik & bahagia bersama denganmu lebih dari apapun"
Entah kenapa tiba - tiba di otak saya terlintas kata - kata itu . Sebenarnya sebelumnya memang saya pernah membaca kata - kata itu , tapi sore ini kata - kata itu terus mondar - mandir di kepala saya seperti burung yang berputar - putar mengelilingi kepala saya .
Suatu saat saya pernah mendengar cerita teman dekat saya , di situ dia bilang seperti ini
"Li , gue bingung deh kenapa yah cowo gue kok gak kayak mantan gue?" . Sebelum saya ingin menjawab , saya sudah berfikir seperti ini "LAH EMANG COWO SAMA SEMUA ?? BEDAAAAA ATUUH" . Karena saya menghargai cerita dia , akhirnya saya beri sedikit masukan ( lebih tepatnya sih bukan masukan , tapi membenarkan jalan pikiran dia yang keliru itu ) . Pada waktu itu saya mikir seperti ini , "kenapa musti membandingan antara pacarnya yang sekarang dengan mantannya ?" . Kalo emang maunya cowo yang seperti mantannya , kenapa dulu putus ? dan kenapa sekarang mau sama pacarnya sekarang ? . Hal seperti itu yang dinamakan belum bisa menerima baik buruknya dari pasangan . Jangan pernah membandingkan orang yang kita punya sekarang dengan orang lain , hal apapun itu jangan sampe kita membandingkan . Seharusnya kita bisa menerima segala hal yang ada di dalam diri pasangan kita itu . Makanya , cobalah mencintai seseorang dari kekurangannya , atau cobalah belajar memahami dan mengerti sikap - sikap yang ada di diri pasangan kita , APAPUN itu ! Setiap orang pasti berbeda - beda , dari fisik , cara pandang , sifat , hobby bahkan dari kebiasaan pun semuanya itu berbeda . Pahamilah semua sifat yang ada dari pasangan kita , karena terkadang hal yang awalnya kita tidak suka bisa menjadi hal yang bermanfaat dan pembelajaran juga untuk diri kita sendiri . Tak peduli seberapa keras kamu mencoba, kamu tidak akan bisa berbohong kepada hatimu sendiri , karena hati tau apa yang kita mau bahkan terkadang hal yang belum kita sadarpun hati kita sendiri sebenarnya sudah mengetahuinya . Bersyukurlah atas semua yang sudah kita miliki saat ini , orang tua yang sayang sama kita , keluarga yang baik sama kita , sahabat yang selalu ada buat kita , teman yang selalu membuat kita tertawa , dan pacar yang selalu perhatian dengan kita . Bersedih dan berkeluh kesah tentang apa yang tidak kita miliki adalah sama seperti menyia-nyiakan apa yang telah kita miliki.Masalah itu bisa datang kapan saja , apalagi kalo kita melakukan sesuatu dengan emosi dan egois dari diri kita sendiri . Coba deh kita pikir , biasanya hal yang paling sering menimbukan perselisihan adalah tidak mendengarkan dengan baik, dan tidak menghargai dengan sempurna.
Setiap hari mungkin ada saja hal yang kita permasalahkan , tapi sebenarnya berbeda pendapat bukan berarti dua hati harus membenci. Perbedaan menandakan ada yg salah dan harus bersama tuk membenarkannya dan mencoba untuk saling mengerti maksud dari masing - masing . Saya juga sedikit tergelitik dengan celotehan teman saya "yang lebih mahal banyaaaak Li" maksud dia itu "cewe yang cantik banyak , tapi yang dia mau ya cuma 1 cewenya dia yang sekarang . Benar memang kata - kata dia . Cowo yang ganteng juga banyak , tapi memang yang nempel di hati ya cuma 1 esyege :)
Jika cinta tak mampu menjadi alasan antara kau dan aku, maka biarkanlah AKU menjadi alasan antara KAU dan CINTA. Percayalah bahwa perasaan cinta hadir untuk dinikmati, bukan untuk menyakiti atau bahkan menghancurkan . Ada pepatah bilang "Jatuh cinta berjuta indahnya" Ya .. memang benar sekali , cinta itu punya sejuta makna dan sejuta maaf pula ! SULIT tuk jadi orang yg dicintai, butuh pengorbanan, namun jika kamu bersama orang yg tepat, segalanya jadi MUDAH! Setelah seperti itu , ada tugas yang terpenting yaitu MEMPERTAHANKAN . Gimana kita agar tetap setia , agar tetap nyaman , agar tetap mengaguminya , ya kita harus bisa belajar untuk itu . Jangan cepat puas hati bila berhasil dapatkan sesuatu yg diinginkan, Ada hal yg lebih sulit, mempertahankannya . Jaga apa yang udah kamu miliki sekarang ini , karena mungkin banyak orang diluar sana yang ingin memiliki hal yang kamu miliki namun mereka tidak bisa memilikinya . Terkadang hal itu semua bisa sedikit terganggu akibat dari kenangan masa lalu entah dari pihak kita atau dari pihak pasangan kita . Ketika kenangan menyedihkan hadir di benakmu, ia memang menyakitimu, tapi percayalah Tuhan memberikannya agar kita lebih dewasa . Tuhan menempatkan seseorang dalam hidupmu karena sebuah alasan, dan menghapusnya dari hidupmu tuk sebuah alasan yg lebih baik. Jadi , apa yang sudah aku punya saat ini , adalah yang terbaik untuk hidup aku ..
Comments
Post a Comment